Mentra, Palembang – Dewan Pengurus Pusat Himpunan Mahasiswa Pemuda Palembang (DPP HIMPAL) melakukan kajian atas apa yang terjadi akhir – akhir ini di Indonesia, putusan MK harus benar-benar di kawan oleh seluruh masyarakat Indonesia untuk terciptanya Demokrasi Indonesia.
Sekretaris Umum Himpal, Kemas Syarief Hidayatullah, menyatakan bahwa Himpal telah melakukan kajian yang mendalam atas apa yang terjadi di Indonesia.
“Siang tadi kami mahasiswa dan pemuda Palembang yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Pemuda Palembang telah mengkaji isu yang terjadi di Indonesia sekarang, kami akan kawal hasil keputusan Mahkamah Konstitusi untuk demokrasi Indonesia lebih baik,” kata Kemas saat ditemui tim Media Mentra.id, Jumat (23/8/24).
Tambah, Kemas, Himpal melakukan kolaborasi bersama Yayasan Bantuan Hukum Sumatera Selatan Berkeadilan (YBH-SSB) untuk mengawal demokrasi di Indonesia saat ini.
“Kami sudah melakukan kolaborasi bersama YBH-SSB untuk bantuan hukum, kepada kawan-kawan yang pada saat demostrasi atau aksi damai dan tertangkap pihak kepolisian, Himpal dan YBH-SSB akan membantu kawan-kawan,” tambah Kemas.
Ketua YBH-SSB, Sigit Muhaimin, menyampaikan apresiasinya terhadap gerakan Himpal ini dan akan siap membantu masyarakat yang terlibat demo dalam hal bantuan hukum.
“Kami sudah melakukan kolaborasi efektif dengan Himpal untuk mengawal demokrasi ini, untuk kawan-kawan yang tertangkap pihak kepolisian akan siap kami kawal,” tegas Sigit.
CP : +62 821-7569-3571 ( Kemas, Sekum Himpal).