Mentra, Palembang – Yayasan Bantuan Hukum Sumatera Selatan Berkeadilan (YBH-SSB) telah menggelar acara resmi untuk menyerahkan mandat kepada saudara Dahlan, yang kini menjabat sebagai mandataris baru YBH-SSB Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Ogan Komering Ilir (OKI). Penyerahan mandat tersebut dilakukan oleh Sekretaris YBH-SSB, Muhammad Miftahudin, dalam sebuah acara yang berlangsung di Sekretariat YBH-SSB, Sabtu (17/8/24).
Dalam sambutannya, Muhammad Miftahudin, menekankan pentingnya peran strategis yang akan diemban oleh Saudara Dahlan dalam memperkuat struktur organisasi YBH-SSB di wilayah OKI. “Penunjukan Saudara Dahlan sebagai mandataris adalah langkah strategis untuk memperkuat komitmen YBH-SSB dalam memberikan bantuan hukum di seluruh kabupaten/kota di Sumatera Selatan. Dengan pengalaman serta latar belakang sebagai putra asli OKI, kami yakin beliau akan mampu membawa pelayanan hukum yang lebih baik, terutama di wilayah yang menjadi tanggung jawabnya,” ujar Miftahudin.
Saudara Dahlan, dalam pidatonya setelah menerima mandat, menyampaikan rasa terima kasih atas kepercayaan yang diberikan. “Saya merasa terhormat mendapatkan mandat ini dan berkomitmen untuk meningkatkan kualitas layanan hukum yang kami berikan. Dengan dukungan dari semua pihak, saya yakin kita dapat membawa perubahan positif bagi masyarakat Sumatera Selatan, khususnya di wilayah OKI,” ungkap Dahlan.
Acara penyerahan mandat ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk anggota YBH-SSB dan praktisi hukum lainnya. Dengan adanya mandat ini, YBH-SSB berharap dapat memperluas jangkauan layanan hukum dan memastikan bahwa setiap warga di kabupaten/kota di Sumatera Selatan mendapatkan akses keadilan yang layak.